Suso Fernandez sudah resmi berseragam AC Milan. Belum sampai sepekan
sejak transfernya diumumkan secara resmi, pemain berusia 21 tahun ini
sudah menyerang mantan klubnya. Menurutnya, alasan ia menolak
perpanjangan kontrak dari Liverpool pada musim panas lalu adalah karena
nilainya yang “tidak layak” secara ekonomi maupun secara olahraga.
Suso awalnya hanya akan dipinjam oleh Milan selama setengah musim.
Baru setelah kontraknya berakhir Juni mendatang, I Rossoneri akan
mengontraknya secara permanen. Namun belakangan Liverpool berhasil
membujuk klub yang bermarkas di San Siro tersebut untuk langsung membeli
Suso secara permanen.
Kepindahan Suso bisa dimaklumi, mengingat ia jarang mendapat
kesempatan tampil bersama Liverpool. Musim lalu ia malah dipinjamkan ke
Almeria di Liga Spanyol, padahal penampilannya di awal musim 2012/13
terbilang apik. Setengah musim ini ia baru tampil sekali bersama
Liverpool, itu pun di ajang Piala Liga di mana ia mencetak gol debutnya.
Kepada harian Marca, Suso membeberkan alasannya menolak
tawaran kontrak baru yang ditawarkan Liverpool pada awal musim.
Menurutnya, angka yang ditawarkan Liverpool tidak menggambarkan
penghargaan yang layak terhadap kerja kerasnya selama ini. Keinginannya
terpenuhi dalam kontrak yang diajukan Milan, karenanya ia memilih
pindah.
“Kontrakku akan berakhir pada Juni mendatang dan tawaran Liverpool
tidak memuaskanku, baik secara ekonomi ataupun dalam kacamata olahraga.
Aku datang sebagai seorang bocah dan aku telah belajar banyak. Aku
tumbuh dan berkembang, namun aku tidak melihat kepercayaan terhadapku,”
ujar Suso kepada Marca.
Tentu saja Suso tak membeberkan berapa gaji yang ditawarkan Liverpool
dalam draf perpanjangan kontrak, dan berapa yang ditawarkan Milan. Ia
menegaskan, ia butuh suasana baru dan Milan menawarkan semua yang ia
inginkan.
“Aku ingin ganti suasana. Dan Milan menawarkan semua yang aku butuhkan,” tambahnya.
“Aku sangat berterima kasih pada Liverpool, aku meninggalkan banyak
teman luar biasa di sana. Tapi kini aku hanya berpikir untuk melakukan
debutku bersama Milan,” pungkasnya.
Pekan lalu, AC Milan dikalahkan Atalanta di lanjutan Serie A. Nama
Suso belum masuk dalam skuat tim yang dibawa pelatih Filippo Inzaghi
saat itu. Pekan depan, I Rossoneri bakal melakoni laga berat melawan
Lazio. Bisa jadi dalam pertandingan ini nama Suso mulai terlihat, meski
hanya di bangku cadangan.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment